mencintai dan melayani
-
7 April 2016
PETRUS333 tulis:
apakah yang terpenting mencintai atau melayani
Ini universal brur… Keduanya intact satu sama lain jadi gak bisa dipisah kata ‘atau…
Love grows when you serve ~ Mother Teresa
We serve that which we love ~ Marvin J. AshtonJust my opinion.
-
7 April 2016
Melayani belum tentu bentuk mencintai, karena melayani bisa saja karena sekedar menghormati (rasa hormat karena lebih tua, tamu, dll) bisa juga karena ketakutan, bisa juga karena pamrih (ingin mendapat 'upah', 'sesuatu', dsb), dan sebagainya dan sebagainya.. jadi antara melayani dan rasa cinta adalah dua hal yg berbeda/terpisah dan belum tentu berjalan dengan lurus walaupun di satu titik, mungkin saling bertalian/berhubungan. Dan ketika itu terjadi, itu adalah cinta yang sempurna.
Mencintai sudah pasti mau melayani, kalau tidak melayani, sudah pasti tidak mencintai (mungkin bisa mengaku2 cinta sayang dan sebagainya) tapi coba kita tilik ke dalam hatinya apakah benar-benar sudah mencintai dengan sungguh secara bulat dan penuh 100% atau tidak ?!? seperti kata gombloh dalam lirik syair lagunya: "coba kita bertanya pada rumput yang bergoyang... dududu" :)
Kita melayani apa yang kita cinta adalah benar dan idealnya seperti itu, tapi bisa juga kita 'melayani' bukan karena cinta. Bisa saja karena 'butuh' "sesuatu",,,
Dan pastinya memang Cinta tumbuh ketika kita melayani dengan sepenuh hati.
Jadi, Selamat Melayani yaaa.
-
8 April 2016
Yang terpenting ya melayani, melayani kan harus ke semua orang bukan cuma orang yang kita cintai. Bahkan sama musuh atau yang kita benci pun rasanya harus tetap bisa melayani (walau tidak mudah).
Btw, rumput yang bergoyang itu lagunya ebit g ade om zega
-
8 April 2016
STRALDIN447 tulis:
Yang terpenting ya melayani, melayani kan harus ke semua orang bukan cuma orang yang kita cintai. Bahkan sama musuh atau yang kita benci pun rasanya harus tetap bisa melayani (walau tidak mudah).
Btw, rumput yang bergoyang itu lagunya ebit g ade om zega+Hah? masa?
udah ganti apa penyanyinya?
8 April 2016 diubah oleh ZEGA376
-
8 April 2016
ZEGA376 tulis:
Hah? masa?
udah ganti apa penyanyinya?
Berita Kepada Kawan om, lagunya Ebiet G Ade dari dulu hehehehe
8 April 2016 diubah oleh STRALDIN447
-
8 April 2016
STRALDIN447 tulis:
Berita Kepada Kawan om, lagunya Ebiet G Ade dari dulu hehehehe
Kirain lagunya Gombloh - Ku Gadaikan Cintaku
wkwkwkwkwkkw