Renungan Harian
-
Sekitar satu jam yang lalu
TIDAK HANYA SATU
Diterbitkan hari Senin, 19 Januari 2026Ditulis oleh Linawati Santoso
Baca: 2 SAMUEL 21:15-22Keempat orang itu termasuk keturunan manusia raksasa di Gat. Mereka tewas di tangan Daud dan di tangan orang-orangnya. (2 Samuel 21:22)
Bacaan Alkitab Setahun:
Keluaran 4-6Terdengar sorak-sorai dari pihak orang Israel setelah Daud mengalahkan Goliat. Terlihat manusia raksasa setinggi enam hasta sejengkal telah terkapar dengan kepala terpenggal (1Sam. 17:49-52). Di kemudian hari, sosok manusia raksasa muncul lagi. Asalnya juga dari Gat. Namanya Yisbi-Benob dengan senjata berupa tombak seberat 300 syikal tembaga (ay. 16). Disusul Saf, lalu Goliat yang gagang tombaknya seperti balok penggulung kain tenun (ay. 18-19). Lalu ada juga "si jari enam" (ay. 20).
Kemunculan Yisbi-Benob dan rekan-rekan seperawakannya menunjukkan bahwa tidak hanya ada satu manusia raksasa. Tidak cukup satu kali Daud menghadapi pertempuran. Demikian halnya manusia raksasa dalam kehidupan kita yang dirupakan dalam bentuk persoalan besar, jumlahnya tidak hanya satu. Tidak cukup satu kali kita berjuang dalam iman. Masih banyak tantangan atau kesukaran lain menanti di depan mata. Namun, kenyataan ini jangan membuat hati kita gentar. Alkitab mencatat keempat raksasa itu semuanya tewas (ay. 22). Artinya, kita pun akan mampu menangani seluruh persoalan di kehidupan ini.
Mungkin saat ini terpikir oleh kita, "Bagaimana caraku menangani?" Kembali persoalan besar muncul dan kita merasa tidak berdaya. Sampai di sini jangan dulu kita menyerah. Ingatlah situasi dialami Daud saat keempat raksasa muncul. Ia tidak lagi muda dan tangkas. Abisai, Sibkhai, Elhanan, dan Yonatan, orang-orangnya yang gagah perkasa maju menewaskan raksasa-raksasa itu. Demikian Tuhan dapat menggunakan tangan saudara-saudara kita seiman untuk menolong kita. Dari mereka, mungkin kita mendapatkan alternatif pemecahan masalah. Atau kita menjadi kuat karena mereka memberikan semangat dan dukungan doa.
PASTI KITA DIMAMPUKAN MENYELESAIKAN PERSOALAN BESAR YANG KEMBALI
MENGADANG KARENA TUHAN SENANTIASA MEMBERIKAN PERTOLONGANSumber : www.renunganharian.net/2021-20 ... hanya-satu.html
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Pelayanan Gloria
